Lowongan Kerja

BUMN Bank BTN Buka Lowongan di Berbagai Lokasi untuk Posisi Teller dan Customer Service

Lowongan kerja terbaru Bank BTN. (foto: republika.co.id)
Lowongan kerja terbaru Bank BTN. (foto: republika.co.id)

PT Bank Tabungan Negara/BTN (Persero) Tbk adalah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di bidang perbankan. Bank BTN berkomitmen menjadi bank yang melayani dan mendukung pembiayaan sektor perumahan melalui tiga produk utama, perbankan perseorangan, bisnis, dan syariah.

Pada awal November 2022 ini, Bank BTN membuka lowongan kerja untuk posisi Teller Service dan Customer Service.

Teller Service (TS) merupakan posisi rekrutmen pada level staf yang berperan sebagai garis terdepan dalam pelayanan transaksi keuangan perbankan dengan mengutamakan service excellence. Adapun Customer Service (CS) merupakan posisi rekrutmen pada level staf yang berperan sebagai garis terdepan dalam pelayanan informasi produk dan transaksi perbankan dengan mengutamakan service excellence.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

1.Teller Service

Kualifikasi:

- Warga Negara Indonesia

- Laki-laki dan perempuan

- Belum menikah

- Usia maksimal 24 tahun (belum berulang tahun ke-25 di tahun rekrutmen berjalan)

- Pendidikan minimal D3, Indeks Prestasi Kumulatif minimal 2.75 skala 4.00

- Diutamakan berpenampilan menarik dan badan proposional

- Tidak memiliki hubungan keluarga dengan pegawai Bank BTN (ayah/ibu/anak/adik/kakak)

- Bersedia menjalani ikatan dinas selama 3 tahun

Penempatan:

Ambon, Balikpapan, Banda Aceh, Bandung, Banjarmasin, Bengkulu, Denpasar, Jakarta, Jambi, Jayapura, Lampung, Makassar, Manado, Medan, Padang, Palangkaraya, Palembang, Pekanbaru, Semarang, Surabaya, Tanjung Pinang, Ternate

2. Customer Service

Kualifikasi:

- Warga Negara Indonesia

- Laki-laki dan perempuan

- Belum menikah

- Usia maksimal 24 tahun (belum berulang tahun ke-25 di tahun rekrutmen berjalan)

- Pendidikan minimal S1, Indeks Prestasi Kumulatif minimal 2.75 skala 4.00

- Diutamakan berpenampilan menarik dan badan proposional

- Tidak memiliki hubungan keluarga dengan pegawai Bank BTN (ayah/ibu/anak/adik/kakak)

- Bersedia menjalani ikatan dinas selama 3 tahun

Penempatan:

Balikpapan, Banda Aceh, Bandung, Banjarbaru, Batam, Denpasar, Jakarta, Jambi, Jayapura, Kendari, Lampung, Makassar, Medan, Padang, Palu, Semarang, Surabaya, Ternate

Cara Melamar:

- Periode Pendaftaran 27 Oktober - 6 November 2022

- Pendaftaran di link: recruitment.btn.co.id

- PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk mengimbau calon pelamar pekerjaan untuk berhati-hati dan waspada terhadap tindakan penipuan terkait rekrutmen.

- PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk tak melakukan pungutan dalam bentuk apapun, menjanjikan pengembalian dana akomodasi, transportasi, konsumsi dan sebagainya.

(sumber: instagram @homeofbtners)