Galeri

Belasan Ribu Pelari Ramaikan Maybank Marathon 2024

Suasana para pelari yang antusias berada di barisan paling depan saat momen flag-off kategori Marathon dari Maybank Marathon 2024 di Bali United Training Center, Bali, pada Ahad dini hari (25/8/2024).

GIANYAR -- Sekitar 12.700 pelari berlomba pada ajang di Maybank Marathon 2024 di Gianyar Bali, Ahad (25/8/2024). Para pelari ini berasal dari 57 negara, termasuk Indonesia untuk memperebutkan hadiah total Rp 2,7 miliar

Maybank Marathon merupakan ajang lomba lari tahunan persembahan dari Maybank Indonesia yang telah menggelar lomba lebih dari satu dekade. Tahun ini adalah gelaran ke-13, sejak pertama kali diadakan pada 2012. Maybank Marathon, ajang lomba lari berpredikat Elite Label Road Race pertama dan satu-satunya di Indonesia.

"Lebih dari 12.700 pelari telah menyelesaikan race dengan penuh antusiasme. Ini menunjukkan, berlari tidak hanya soal kecepatan, tapi juga tentang kegigihan (untuk mencapai finish)," ujar Presiden Direktur Maybank Indonesia Steffano Ridwan, Ahad (25/8/2024).

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Presiden Direktur Maybank Indonesia Steffano Ridwan (kedua kiri) sesaat setelah melakukan penyerahan hadiah kepada para pemenang Maybank Marathon 2024 kategori Marathon Open Female, Sharon Cherop (kiri), Aurelia Kiptui (kedua kanan), dan Risper Chebet (kanan), di Bali United Training Center, Bali, pada Ahad siang (25/8/2024).
Tiga pemenang Maybank Marathon 2024 untuk kategori Marathon Open Male, Marathon National Female, serta Marathon National Male berfoto bersama Presiden Direktur Maybank Indonesia Steffano Ridwan (kedua kiri) dan Project Director Maybank Marathon Widya Permana (ketiga kanan) di tengah acara konferensi pers. Paul Tiongik pelari asal Kenya nomor punggung 03 memenangkan kategori Marathon Open Male dari Maybank Marathon 2024 dengan catatan waktu terbaik 02:18:25.

Berita Terkait

Image

Maybank Indonesia Batumbu Teken Kerja Sama Pembiayaan UMKM

Image

Hari Literasi Internasional Maybank Gelar Global CR Day 2024